OCR (Optical Character Recognition) adalah teknologi yang dapat mengenali tulisan dalam sebuah gambar menjadi data teks yang dapat dibaca dalam sebuah computer, baik tulisan tangan maupun tulisan digital. OCR merupakan teknologi yang memungkinkan untuk mengonversi berbagai jenis dokumen, seperti dokumen kertas yang dipindai, file PDF, atau gambar yang diambil dengan kamera digital menjadi daya yang dapat diedit dan dicari.
Sebagian besar alur kerja bisnis melibatkan penerimaan informasi dari media cetak. Dokumen dalam jumlah yang besar membutuhkan waktu dan ruang agar dapat disimpan dan dikelola. Teknologi OCR memecahkan masalah dengan mengonversi teks menjadi dapat dianalisis oleh perangkat lunak bisnis lainnya. Data tersebut dapat digunakan untuk melakukan analitik, menyederhanakan operasi, mengotomatiskan proses, dan meningkatkan produktivitas.
Apa saja fungsi OCR?
- Sebagai scanner
Untuk memindai dan menghasilkan data berupa karakter dari sebuah objek dalam rangka memudahkan pekerjaan kita. - Mengkonvert objek foto atau gambar ke teks atau dokumen
Gambar yang terdapat karakter pada device baik smartphone maupun computer dapat dengan mudah dikonvert ke teks menggunakan aplikasi atau software OCR di computer. Bahkan beberapa aplikasi atau software OCR bisa mengkonvert objek foto atau image menjadi teks ke dalam bentuk dokumen office baik doc ataupun pdf.
Apa saja manfaat dari OCR?
Apa saja manfaat dari OCR?
- Teks yang dapat dicari
Organisasi dapat mengkonversi dokumen yang sudah ada dan yang baru menjadi arsip yang dapat dicari sepenuhnya. Organisasi juga dapat memproses basis data teks secara otomatis menggunakan perangkat lunak analitik data untuk pemrosesan lebih lanjut - Efisiensi operasional
Meningkatkan efisiensi menggunakan perangkat lunak OCR untuk mengintegrasikan alur kerja dokumen dan alur kerja digital dalam bisnis secara otomatis. Contoh yang dapat dilakukan perangkat lunak OCR yaitu memindahkan formulir yang diisi dengan tulisan tangan untuk verifikasi, tinjauan, pengeditan, dan analisis otomatis. - Solusi kecerdasan buatan
OCR sering menjadi bagian dari solusi kecerdasan buatan lain yang dapat diterapkan organisasi misalnya membaca plat nomor serta rambu jalan di mobil secara otomatis, mendeteksi logo merek di postingan media sosial, atau mengidentifikasi kemasan produk dalam gambar iklan.
Bagaimana cara kerja OCR?
- Melakukan scan dokumen ke dalam bentuk gambar digital
- Setelah semua dokumen berhasil discan, selanjutnya software OCR mengubah dan membagi dokumen ke dalam dua jenis, hitam dan putih.
- Kemudian hasil scan atau gambar yang ada dianalisa dalam bentuk bitmap dari dua jenis area, area terang dan gelap
- Area terang dikenali sebagai background, sedangkan area gelap dikenali sebagai objek atau karakter
- Sistem OCR memproses lebih lanjut untuk mengidentifikasi objek berupa huruf dan angka dari dokumen yang discan dengan sistem algoritme OCR.
Kemampuan teknologi OCR untuk mengubah teks tertulis menjadi teks digital dapat membuat proses bisnis menjadi lebih cepat, mengurangi proses manual, dan memudahkan menyimpan informasi yang dipindahkan dengan menggunakan metadata
Apakah di organisasi atau perusahaan anda, masih ada proses manual memindahkan data yang ada di dokumen secara manual? Apakah anda menginginkan proses yang lebih cepat dan akurasi data yang tinggi dengan penerapan OCR? Bila anda membutuhkan partner untuk melakukan proses OCR pada dokumen anda, silahkan hubungi kami melalui email di info@lamsolusi.com